Tuesday, March 31, 2020

20200331

Selasa, 31 Maret

#Hariini adalah hari terakhir di bulan Maret 2020. Tak terasa tahun 2020 sudah berlalu selama 3 bulan.

Hari ini Yonex kembali meng-upload video kunjungan Momota Kento (part 3 of 7 "The Grip"), dan Momota Kento pun me-retweet-nya.

https://mobile.twitter.com/yonex_badminton/status/1244853377164382208

https://mobile.twitter.com/yonex_jp/status/1244850425347506176

Ditambah lagi dengan video lainnya.

https://www.instagram.com/p/B-Y8sY5DgGW/?igshid=15wzd1fn1e8e3


#hariini #cukupsampaidisini #qmo


Labels:

Monday, March 30, 2020

20200330

Senin, 30 Maret

#Hariini adalah hari ulang tahun kakak ketiga gw yang ke 37 tahun. Happy Birthday To You...

https://images.app.goo.gl/iJjaYHf9sMTtTPjP7

Sudah 1 bulan lebih, dia tidak pulang ke rumah karena Coronavirus. Entah bagaimana keadaannya sekarang.

Selain itu di Twitter ada video dari Momota Kento mengenai Coronavirus.

https://mobile.twitter.com/UDNSPORTS/status/1244543315564875776


Dan entah ada acara apa pada tanggal 29 Maret 2020 jam 23.00 waktu Jepang mengenai Momota Kento. Karena di social media Instagram dan Twitter tersebar beberapa video Momota Kento yang sedang menjalani aktivitas kesehariannya di rumahnya, seperti bermain dengan kedua keponakannya lalu olah raga mata dan ada juga video saat Momota Kento sedang berjalan di tengah kemaraian.

https://twitter.com/i/status/1244471343455719425

https://www.instagram.com/p/B-WVyP_D56w/?igshid=19098d8d6khq8


#hariini #cukupsampaidisini #qmo



Labels:

Sunday, March 29, 2020

20200329

Minggu, 29 Maret 

#Hariini gw bangun agak siang sekitar jam 7 lebih, karena gw baru bisa tidur jam 4 pagi.

Kemarin porsi makan gw tidak terlalu banyak, sehingga gw cukup kelaparan malam harinya. So, gw pun masak mie instan. Baru 2 suap makan mie instan, nyokap sudah ribut lapar. Padahal kemarin nyokap makan hingga 5 kali. 🤦🤦🤦

Mau tidak mau, gw berhenti makan san langsung masak. Begitu 1 menu sayur sudah selesai, gw langsung kasih tahu nyokap. Akhirnya nyokap pun makan dengan ngambek karena menu makanannya tidak menarik baginya. 😥😥😥

Jujur... Nyokap gw ini, semakin tua, semakin memilih mengenai makanan. Gw kadang kesal dibuatnya hanya karena menu masakan gw tidak ada sesuai dengan keinginannya.

Padahal gw itu sedang menghemat bahan makanan, mengingat kondisi negara yang sedang darurat Coronavirus.

Melihat persediaan bahan makanan yang ada, nyokap selalu meminta jenis masakan lebih dari biasanya. Gw sudah jelaskan bahwa kondisi sedang darurat Coronavirus dan gw sedang menghemat bahan makanan, tapi nyokap tidak mau mengerti. Gw sengaja tidak menghiraukannya.

Bukannya mendukung tujuan gw, adik gw yang justru menuruti kemauan nyokap. Bahan makanan yang gw prediksi bisa mencapai 2 minggu, kini hanya bisa bertahan hingga 8 hari.

Gw pun mulai membeli bahan makanan kering di online shop, hingga gw kehabisan gw. Tidak ada pemasukan, tidak ada kiriman uang belanja bulanan, tidak ada bantuan dari adik gw.

Gw pun akhirnya cerita ke adik gw yang bungsu, dan dia mengirimkan uang 250 ribu. Lumayan untuk memperpanjang biaya hidup.

Malamnya gw langsung beli ikan asin, cumi asin, cabe dan lain-lain di online shop. Hingga tersisa 100 ribu.

Karena Coronavirus harga bahan makanan semakin meroket. Apalagi tadi ada berita bahwa pemerintah akan mendiskusikan untuk melakukan lockdown di daerah gw. Semakin pusing-lah gw. 🤦🤦🤦

https://money.kompas.com/read/2020/03/29/164823826/besok-pemerintah-rapat-bahas-kemungkinan-lockdown-jabodetabek?utm_source=dlvr.it&utm_medium=facebook


#hariini #cukupsampaidisini #qmo


Saturday, March 28, 2020

20200328

Sabtu, 28 Maret

#Hariini gw bangun siang dengan alasan malas bangun.

Selain itu, entah kenapa gw merasa khawatir dengan kondisi saat ini, yaitu kondisi darurat Coronavirus. Apalagi beberapa waktu lalu, Pemerintah sudah memperpanjang masa #stayathome dari 31 Maret 2020 menjadi 29 Mei 2020.

Bagaimana ini? 😨😨😨

Gw hanya punya persediaan bahan makanan hingga 31 Maret.

Gw pun sudah berburu bahan makanan kering, karena tidak memungkinkan untuk menyimpan bahan makanan segar, seperti sayur dan lauk pauk segar. Alasannya,  pasar induk sudah tutup dan tukang sayur pun tidak jualan. 😞😞😞

Mau tidak mau gw membeli bahan makanan seperti bihun, kwetiaw, bawang, dan lain-lain melalui online shop.

Uang yang gw keluarkan untuk persediaan makanan dari sebelum ada anjuran #stayathome hingga hari ini sudah mencapai hampir 1 juta. Sedangkan gw tidak ada pemasukan. 😖😖😖

https://images.app.goo.gl/wYRDPjNp7pEvf7tz8

#hariini #cukupsampaidis


Friday, March 27, 2020

20200327

Jumat, 27 Maret

#Hariini adalah hari ke-11 tanpa bulutangkis, sama seperti 11 gelar juara yang diraih Momota Kento pada tahun 2019. 


https://images.app.goo.gl/cbnnNnqSdbx4bBZE9

Yup... Karena pademic Coronavirus, beberapa tournament bulutangkis pun harus diundur, seperti Australia Open, New Zealand Open, Singapore Open, Malaysia Open, Indonesia Open, Thomas & Uber, bahkan Olimpade Tokyo pun diundur hingga tahun 2021.

Sore ini Momota Kento kembali mengupload video kedua (part 2 of 7 "The Graphite Fume")  di akun Instagram miliknya, mengenai kunjungannya ke pabrik Yonex pada Desember 2019 lalu.

Sebelumnya video ini sudah diunggah terlebih dahulu oleh akun Instagram Yonex_badminton.



Sedangkan di akun Twitternya, Momota Kento hanya me-retweet status dari akun Yonex.co.jp
https://mobile.twitter.com/yonex_jp/status/1243401501814353921

#hariini #cukupsampaidisini #qmo




Labels:

Thursday, March 26, 2020

20200326

Kamis, 26 Maret

#Hariini

https://images.app.goo.gl/Pbyr2Hiyky6eS93s7

#hariini #cukupsampaidisini #qmo



Wednesday, March 25, 2020

20200325

Rabu, 25 Maret

#Hariini gw mau menulis tentang Momota Kento kembali.

Kemarin Momota Kento memperbaharui status akun Instagram dan Twitter miliknya dengan meng-upload sebuah video tentang perjalanannya ke pabrik raket Yonex pada Desember 2019 lalu.


https://mobile.twitter.com/momota_kento/status/1242367762258735110


Jujur... Gw suka videonya karena menyuguhkan pemandangan salah satu kota di Jepang. Video ini totalnya ada 7, dan ini adalah video pertama (part 1 of 7) yang diupload.


Dan hari ini Momota Kento pun  kembali memperbaharui Instastory dan Twitter miliknya.

https://mobile.twitter.com/UDNSPORTS/status/1242607109356699648

https://mobile.twitter.com/UDNSPORTS/status/1242607109356699648

https://mobile.twitter.com/momota_kento/status/1242801206151360512

#hariini #cukupsampaidisini #qmo


Labels:

Tuesday, March 24, 2020

20200324

Selasa, 24 Maret

#Hariini gw sedang blank dan gak ada semangat untuk menulis blog 😩😩😩

🙏🙏🙏


https://images.app.goo.gl/t8RaqxJooSWuSQJq9

#hariini #cukupsampaidisini #qmo



Monday, March 23, 2020

20200323

Senin, 23 Maret

#Hariini gw malas bangun pagi. Jadi setelah buka mata, gw langsung pegang ponsel di atas tempat tidur.

Setelah selesai masak, siram tanaman dan makan siang, gw mulai semprot-semprot desinfektan. Desinfektan ini gw ramu sendiri. Ada 2 jenis desinfektan yang gw buat, yaitu :
1. Bahan pemutih pakaian dan air, dengan perbandingan 9:1. 
2. Minyak Citronella (minyak sereh) dan air, dengan perbandingan 1:9

Jadi pertama kali gw semprot dengan desinfektan yang no. 1, setelah didiamkan beberapa lama, barulah disemprotkan kembali dengan desinfektan no. 2. Karena desinfektan no. 1 cukup berbahaya (menurut gw). 

Misalnya : nyokap pegang handle pintu, lalu lupa cuci tangan dan langsung makan. Berarti bahan pemutih pakaian yang ada di tangannya ikut masuk ke dalam tubuh. 

Oleh sebab itu, gw semprot kembali dengan yang desinfektan no. 2. Setidaknya mengurangi kadar pemutih pakaian jika masuk ke dalam tubuh, jika lupa cuci tangan.

Setelah selesai, gw dapat kiriman paket dari  kakak kedua gw, berupa handsanitizer, madu, snack dan beberapa bahan makanan yang gw pesan. Belum sempat gw lihat isi paket itu, kakak pertama gw langsung membawa pergi 1 botol handsanitizer, 2 botol madu dan snack. 

Kesal dengan tingkah kakak pertama gw, gw pun melaporkannya ke kakak kedua gw. Entah apa yang isi pembicaraan mereka di telepon. Akhirnya 1 botol madu dan snack dikembalikan. Padahal handsanitizer yang diambil oleh kakak pertama gw itu, untuk adik gw. 😡😡😡

#hariini #cukupsampaidisini #qmo



Sunday, March 22, 2020

20200322

Minggu, 22 Maret

#Hariini gw mau menulis tentang Momota Kento. Karena ternyata semalam Momota Kento melakukan live chat di Instagram. Hiks... Ketinggalan live chatnya, padahal jarang sekali Momota melakukan live chat di Instagram. 😭😭😭

Selain itu, dia juga meng-update status di akun Instagram dan Twitter miliknya.







Ternyata sekarang Momota Kento* sedang berada di Fukushima, kampung halamannya.

*) Kento Momota (桃田 賢斗 Momota Kento, lahir di Prefektur Kagawa, Jepang, 1 September 1994) adalah seorang pemain bulutangkis yang berasal dari Jepang. Dia dikenal dengan gerakan-gerakan eksplosif dan gaya bermain yang tidak terduga

Dia memenangkan semua pertandingan saat Jepang meraih gelar Piala Thomas pada tahun 2014, bermain sebagai tunggal putra kedua di belakang Kenichi Tago. Dia adalah pemain bulu tangkis Jepang pertama yang berhasil menjuarai Singapura Terbuka. Dengan kemenangan ini, dia menjadi pemain Jepang pertama yang berhasil meraih gelar Super Series di nomor tunggal putra.
Pada tahun 2015, di Piala Sudirman, dia mengulangi lagi prestasi di Piala Thomas untuk membantu Jepang meraih juara kedua di turnamen tersebut. Dia kembali membuat sejarah di Kejuaraan Dunia BWF 2015 yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta. Pencapaiannya dalam turnamen ini membuat dia menjadi pemain Jepang pertama yang meraih medali di nomor tunggal putra dalam kejuaraan dunia. Di Indonesia Terbuka 2015, yang juga diselenggarakan di Istora Senayan, dia menjadi pemenang setelah mengalahkan pemain bulu tangkis asal Denmark, Jan O. Jorgensen, dengan skor 16–21, 21–19, 21–7. Selain itu, dia adalah pemenang BWF World Super Series Final edisi 2015 di Dubai. Dia berpartisipasii di Asian Games 2014 di Incheon, serta Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2016 di Hyderabad, India. Dia dikeluarkan dari tim Jepang untuk Olimpiade Musim Panas 2016, setelah terlibat dalam kasus perjudian ilegal.
Pada 7 April 2016, Momota mengaku telah mengunjungi sebuah pijat +++ di Tokyo setelah staf kasino tersebut melaporkan dirinya "sering" pergi ke tempat tersebut untuk berjudi. Dalam rapat dewan, terungkap bahwa dia berjudi sebanyak 0,5 juta yen selama 6 kunjungannya ke kasino tersebut bersama rekan setimnya, Kenichi Tago, yang menghabiskan 10 juta yen dalam 60 kunjungannya ke berbagai kasino. Sekretaris Jenderal Asosiasi Bulu Tangkis Jepang Kinji Zeniya mengatakan akan "tidak mungkin" Momota untuk berpartisipasi dalam Olimpiade Musim Panas 2016, karena telah melakukan tindak perjudian sehingga terancam hukuman penjara hingga 3 tahun.
(https://id.m.wikipedia.org/wiki/Kento_Momota)

#hariini #cukupsampaidisini #qmo


Labels:

Saturday, March 21, 2020

20200321 Kill Me, Heal Me

Sabtu, 21 Maret

#Hariini akhirnya gw bangun pagi 😅😅😅

Sesuai dengan janji gw yang akan membahas mengenai K-Drama Kill Me, Heal Me, jadi hari ini gw mau menulis tentang K-Drama tersebut.



K-Drama ini disiarkan oleh MBC (salah satu stasiun TV Korea) mulai tanggal 7 Januari - 12 Maret 2005. Drama yang mengambil kisah tentang kepribadian ganda dan kekerasan terhadap anak ini ditulis oleh Jin Soo Wan dan disutradarai oleh Kim Jin Man dan Kim Dae Jin.

Ji Sung dan Hwang Jung Eum dipercayakan untuk memerankan tokoh utama pria dan wanita.

Ji Sung berperan sebagai Cha Do Hyun.
Seorang bisnismen kaya dengan hati yang baik dan suka menolong. Hanya saja, 11 tahun yang lalu, setelah dia menyadari bahwa dia menderita Dissociative Identity Disorder (D.I.D)*, dia mencoba untuk bersembunyi dari teman - teman dan keluarganya. 

Pengalaman masa kecil yang traumatis menyebabkan Cha Do Hyun (sebenarnya bernama Cha Joon Young) memiliki penyimpangan memori, dan kepribadiannya pecah dalam tujuh identitas yang berbeda:
    • Shin Se-gi: Seorang pria jahat yang muncul ketika Do-hyun mengalami kekerasan. Dia memang jahat, tapi dia tidak pernah menyakiti anak - anak dan perempuan. Se-gi menanggung semua kepedihan Do-hyun dan hanya dia yang mengingat semuanya yang terjadi pada waktu Do Hyun kecil. Cinta pertamanya adalah Oh Ri-jin.
    • Perry Park: Pria berumur 40 tahun yang suka memancing dan jago membuat bom. Dia berbicara dengan dialek Jeolla. Sebenarnya Perry Park adalah penjelmaan dari ayah Do Hyun, dan nama Perry Park diambil dari mimpi ayahnya untuk menamai kapal yang pernah dijanjikan akan dibelikan oleh Do Hyun kecil
    • Ahn Yo-seob: Seorang anak SMA yang mencoba untuk bunuh diri, seorang yang cerdas dan seorang artis. Dia adalah penjelmaan Cha Do Hyun sewaktu SMA, dimana dia adalah seorang murid teladan namun pada waktu SMA itulah pertama kalinya Do Hyun mencoba untuk melakukan bunuh diri. Yo-seob memiliki saudara kembar bernama Ahn Yo-na.
    • Ahn Yo-na: Seorang perempuan berumur 17 tahun yang extrovert dan centil dan menyukai artis idola. Yo-na muncul ketika Cha Do-hyun mengalami stress dan berpikir keras. Dia menyukai Oh Ri-on (kakak Oh Ri Jin).
    • Nana: seorang gadis 7 tahun yang memiliki boneka beruang bernama Nana. Awalnya Nana dikira merupakan kepribadian baru yang terbentuk setelah Do Hyun kembali ke Korea, namun sebenarnya Nana sudah tercipta sejak saat Do Hyun kecil, namun selama ini Nana "tertidur" dan baru bangun kembali saat Do Hyun bertemu dengan Oh Ri Jin.
    • Mr. X: seorang pria misterius yang kemudian diketahui sebagai ayah dari Oh Ri Jin/Nana.

Pada akhir cerita terkuak bahwa Nana adalah penjelmaan Oh Ri Jin kecil dan sebenarnya bernama Cha Do Hyun.

Huang Jung Eum berperan sebagai Oh Ri Jin
Seorang Psikiatri residen tahun pertama yang mencoba keras untuk menampilkan image sempurna untuk menutupi kepribadian aslinya. Kesan pertama dia sangat elegan dan gentle, tapi dia sebenarnya berantakan dan mudah marah. Ri Jin kemudian menjadi psikiatri rahasia Do Hyun, dan perlahan jatuh cinta kepadanya.

Park Seo Joon berperan sebagai Oh Ri On
Dia adalah saudara kembar Oh Ri-jin. Oleh tetangga dan temannya Ri-on selalu disangka pemuda malas yang pengangguran, tetapi sebenarnya dia seorang novelis misteri populer yang menggunakan nama samaran Omega. Diam-diam Ri On menginvestigasi tentang Keluarga Seungjin, karena Ri On mengetahui bahwa Ri Jin berhubungan dengan keluarga itu sehingga dia ingin mengetahui lebih dalam. Nama lain yang dipakai oleh Ri On adalah Oh Hwi yang khusus dia gunakan untuk merayu para gadis.

Oh Min Suk berperan sebagai Cha Ki Joon
Presiden ID Entertainment, dia adalah sepupu Do-hyun yang percaya diri dan kompeten. Ki-joon dan Do-hyun adalah saingan, mereka berebut warisan perusahaan keluarga

Kim Yoo Ri berperan sebagai Han Chae Yeon
Dia adalah cinta pertama Do-hyun dan tunangan Ki-joon, seorang wanita dingin dan sombong.
(https://id.m.wikipedia.org/wiki/Kill_Me,_Heal_Me)

#hariini #cukupsampaidisini #qmo

*) Dissociative Identity Disorder (D.I.D) atau Gangguan identitas disosiatif (sebelumnya dikenal  sebagai gangguan kepribadian majemuk) adalah gangguan jiwa yang disebabkan oleh trauma parah pada masa kanak-kanak (bahasa Inggris: childhood; umur 3 -11 tahun) dan remaja (bahasa Inggris: adolesence; umur 12 -18 tahun).


https://busy.org/@theloneword/multiple-personality-disorder-a-k-a-dissociative-identity-disorder-do-you-have-it

Individu biasanya mengalami pengalaman traumatis yang cukup ekstrem dan terjadi berulang kali yang mengakibatkan terbentuknya dua atau lebih kepribadian yang berbeda. Masing-masing kepribadian dengan ingatan sendiri, kepercayaan, perilaku, pola pikir, serta cara melihat lingkungan dan diri mereka sendiri. Setidaknya dua kepribadian ini secara berulang memegang kendali penuh atas tubuh si individu
Kriteria Diagnosis
Terdapat empat kriteria untuk mendiagnosis gangguan identitas disosiatif pada seseorang, yakni:
  • Kehadiran dua atau lebih kepribadian;
  • Kepribadian tersebut dapat mengendalikan perilaku;
  • Ketidak-mampuan untuk mengingat informasi penting yang melebihi kelupaan pada normalnya;
  • Gangguan bukan karena efek fisiologis langsung dari suatu zat atau kondisi medis umum.

Tanda dan Gejala
Penderita gangguan identitas disosiatif memiliki gejala-gejala sebagai berikut:
1. Depersonalisasi dan Derealisasi
Penderita mengalami perasaan tidak nyata, merasa terpisah dari diri sendiri baik secara fisik maupun mental. Penderita merasa seperti mengamati dirinya sendiri, seolah-olah mereka sedang menonton diri mereka dalam sebuah film. Penderita merasa tidak mendiami tubuh mereka sendiri dan menganggap diri sebagai orang asing atau tidak nyata.
2. Mengalami Distorsi Waktu, Amnesia dan Penyimpangan Waktu
Penderita kerap kali mengalami kehilangan waktu, dimana kadang-kadang mereka menemukan sesuatu yang tidak diketahuinya, ataupun tersadar di suatu tempat yang tidak dikenal, sementara mereka tidak ingat kapan pergi ke tempat tersebut.
3. Sakit Kepala dan Keinginan Bunuh Diri
Penderita seringkali merasa sakit kepala, dan mendengar banyak suara-suara dikepalanya (mirip dengan gejala skizofrenia). Beberapa kepribadian dapat mendorongnya untuk melakukan bunuh diri.
4. Fluktuasi Tingkat Kemampuan dan Gambaran Diri
Berubah-ubahnya kondisi penderita terjadi saat satu kepribadian bertukar dengan kepribadian lain. Misalnya, saat kepribadian A muncul, maka kepribadian tersebut adalah kepribadian yang mempunyai kemampuan berhitung yang bagus. Sementara saat kepribadian lain muncul, kemampuan kepribadian A pun menghilang. Jadi, kemampuannya berubah tergantung dari kepribadian mana yang muncul. Begitu juga dengan gambaran dirinya, berfluktuasi sesuai kehadiran setiap kepribadian.
5. Perilaku Menyakiti Diri Sendiri
6. Kecemasan dan Depresi
Individu umumnya mengalami kecemasan dan depresi karena berulang kali mengalami hal-hal yang tidak diingatnya.

Diagnosis
Membuat diagnosis untuk gangguan identitas disosiatif tidaklah mudah dan memakan waktu yang lama. Diagnosis bisa dilakukan dengan wawancara terstruktur dan melalui beragam tes psikologi.
Wawancara Klinis Terstruktur
Wawancara Klinis Terstruktur (bahasa Inggris: Structured Clinical Interview for DSM-IV (SCID-D)). Metode wawancaranya pun telah memiliki panduan, yaitu menggunakan Diagnosis dan Penjadwalan Wawancara Terstruktur untuk Penderita Gangguan Identitas Disosiatif (bahasa Inggris: Diagnosis dan Dissociative Disorders Interview Schedule (DDIS)).
Sebuah tes sederhana dianggap tetap valid untuk melakukan diagnosis yang dinamakan Pengukuran Kejadian Disosiatif pada Penderita (bahasa Inggris: Dissociative Experience Scale (DES)). Diagnosis harus dilakukan oleh psikiater atau psikolog yang berkompeten dan bersertifikat.
Terkadang kesalahan sering terjadi karena gangguan kepribadian disosiatif kerap kali mirip dan/atau hadir dengan gangguan lainnya seperti disosiatif amnesia, depresi, kecemasan, atau gangguan panik. Karena itu faktor komorbiditas perlu diawasi dengan teliti agar tidak terjadi diagnostik yang salah, terutama salah membandingkannya dengan skizofernia. 

Sejarah
Istilah gangguan identitas disosiatif merupakan sebuah istilah baru, dahulu gangguan ini dikenal dengan gangguan kepribadian majemuk ataupun banyak yang menyebutnya kepribadian ganda, istilah ini lalu diperkenalkan pada tahun 1987.
Pada abad ke-18, keahlian para dukun untuk berubah menjadi roh binatang ataupun peristiwa kerasukan dianggap sebagai fenomena seseorang yang mempunyai kepribadian ganda. Kasus Eberhardt Gmelin (1791) dianggap sebagai kasus kepribadian ganda pertama yang dilaporkan, walaupun sebelumnya pernah terjadi peristiwa amnesia yang menyerupai gejala kepribadian ganda yang dilaporkan pada tahun 1664. 
Pada tahun 1812, Benjamin Rush, yang juga dijuluki sebagai Bapak Psikiatri Amerika, mengoleksi kasus-kasus gangguan disosiatif dan kepribadian ganda. Dia menulis buku psikiatri pertama tentang gangguan kepribadian ganda berjudul "Pertanyaan Medis dan Pengamatan dari Penyakit Kejiwaan" (asli dalam bahasa Inggris: "Medical Inquiries and Observations Upon Disesases of the Mind"), teorinya mengatakan bahwa gangguan kepribadian ganda terjadi karena kerusakan hubungan pada 2 hemisper otak. 
Pada akhir abad ke-19, Eugene Azam, seorang profesor bedah tertarik pada hipnosis, menerbitkan sejumlah laporan tentang Felida X, Felida X lahir pada tahun 1843, kehilangan ayahnya pada masa bayi dan masa kanak-kanak hidup dengan pengalaman yang menyakitkan. Felida X memiliki 3 kepribadian dimana kepribadian 1 adalah kepribadian normalnya dan 2 lagi kepribadian lainnya yang abnormal. Pierre Janet melaporkan beberapa kasus kepribadian ganda pada akhir abad ke-19 dan abad ke-20 awal, seperti kasus Leonie, Lucie, Rose, Marie, dan Marceline.
Pada era 1880-1920, banyak konferensi medis internasional yang membahas tentang disosiasi. Jean Martin Charcot memperkenalkan gagasannya tentang disosiatif, dia mengatakan bahwa "gegar" (shock) pada saraf mengakibatkan berbagai kondisi neurologis yang abnormal.
Kasus kepribadian ganda pertama yang pernah diselidiki secara ilmiah adalah kasus Clara Norton Fowler pada tahun 1906. Pada tahun 1987, istilah Gangguan Kepribadian Majemuk (Multiple Personality Disorder disingkat MPD) pada DSM II mulai digantikan menjadi Gangguan Disosiatif (Dissociative disorder) padaDSM III. Pada tahun 1989, Frank W. Putnam menerbitkan buku "Diagnosis and Treatment of Multiple Personality Disorder" dan pada tahun yang sama Colin A. Ross mencatat dan menerbitkan penelitian Gangguan Kepribadian Majemuk: Diagnosis, Ciri-ciri Klinis, dan Pengobatannya (judul asli dalam bahasa Inggris:"Multiple Personality Disorder: Diagnosis, Clinical Features, and Treatment".).
Era baru dimulai kembali pada tahun 1994 saat diterbitkannya DSM IV gangguan ini berganti nama menjadi Gangguan Identitas Disosiatif (Dissociative Identity Disorder).

Penyebab
Ada beberapa faktor yang dapat menyebabkan gangguan identitas disosiatif, yaitu:
  • Kemampuan bawaan untuk memisahkan kepribadian dengan mudah.
  • Pelecehan seksual pada masa kecil yang berulang.
  • Kurangnya orang yang melindungi ataupun menghibur dari pengalaman buruk yang dialami.
  • Pengaruh dari anggota keluarga lain yang memiliki gangguan psikologis. 
Penyebab utama gangguan identitas disosiatif sebenarnya adalah trauma berkepanjangan yang dialami pada masa kanak-kanak. Trauma tersebut terbentuk akibat beragam penyiksaan dan pelecehan, seperti: penyiksaan dan pelecehan seksual, kekerasan fisik, kekerasan secara psikologis, dan juga ritual-ritual aneh yang menyakiti sang korban (Satanic Ritual Abuse).
Teori Psikoanalisa
Menurut Teori Psikoanalisa oleh Sigmund Freud, trauma pada masa kanak-kanak adalah kejadian paling berpeluang mengakibatkan gangguan kepribadian seseorang. Pada masa kanak-kanak itulah kepribadian mulai berkembang dan terbentuk. Saat terjadi pengalaman buruk, pengalaman-pengalaman tersebut sebisa mungkin akan di tekan (repress) ke dalam alam bawah sadar. Namun ada beberapa kejadian yang benar-benar tidak bisa ditangani oleh penderita, sehingga memaksanya untuk menciptakan sosok pribadi lainnya yang mampu menghadapi situasi itu. Hal ini merupakan mekanisme pertahanan diri, suatu sistem yang terbentuk saat seseorang tidak bisa menghadapi sebuah kecemasan yang luar biasa. Kepribadian-kepribadian baru akan terus muncul apabila terjadi lagi suatu peristiwa yang tidak bisa teratasi. Munculnya kepribadian-kepribadian itu tergantung pada situasi yang dihadapi. Kepribadian aslinya cenderung tidak mengetahui keberadaan kepribadian lainnya, karena memang hal itu yang diinginkan, yaitu melupakan hal-hal yang telah diambil alih oleh kepribadian lainnya.

Pengobatan
Beberapa gejala gangguan identitas disosiatif mungkin akan muncul dan hilang secara fluktuatif, namun gangguannya sendiri akan terus ada. Pengobatan untuk gangguan ini terutama terdiri dari psikoterapi dan hipnosis.
Terapis berupaya mengungkap dan menemukan semua kepribadian yang terdapat dalam diri penderita dengan proses hipnosis. Pada saat terhipnosis dan individu masuk ke dalam kondisi ambang, terapis dapat memanggil/ bertemu dengan kepribadian-kepribadian lainnya. Memahami peran dan fungsi masing-masing kepribadian. Terapis akan berusaha untuk membangun hubungan yang baik dan efektif dengan setiap kepribadian dan berusaha untuk menjadi sosok yang dapat dipercaya dan memberikan perlindungan. Setelah mengetahui, memahami, dan memiliki hubungan yang baik dengan setiap kepribadian, proses selanjutnya adalah membuat kepribadian aslinya untuk bisa menerima dan membuka diri kepada kepribadian lainnya. Pada kebanyakan kasus yang terjadi kepribadian asli tidaklah sadar akan keberadaan sosok lain dalam dirinya. Namun, kepribadian-kepribadian lainnya sadar akan keberadaan sosok asli.
Lazimnya tujuan akhir terapi adalah untuk mengintegrasikan suatu kepribadian dimana hal ini berhasil untuk kasus Sybil dan Karen. Prosesnya berlangsung dengan menghipnosis individu untuk bisa menerima dan bersatu kembali dengan kepribadian lainnya. Proses ini tidak berjalan dengan mudah, karena setelah penyatuan tersebut individu biasanya akan merasakan kembali hal-hal yang dialami kepribadian lainnya, seperti pengalaman disakiti, dilecehkan, dan juga percobaan bunuh diri. Kembalinya ingatan tersebut membuat masalah baru bagi individu, dan membutuhkan penanganan lainnya. Namun, hal ini tidak berhasil untuk beberapa kasus. Banyak kasus berakhir tanpa penyembuhan. Obat-obatan medis seperti anti-depresan dan anti-psikotik juga kadang-kadang digunakan, untuk mengendalikan pikiran dan perasaan individu agar tetap pada kondisi normal.

Prognosis
Prognosis individu dengan gangguan identitas disosiatif tergantung pada gejala dan fitur yang mereka alami. Misalnya, orang yang memiliki tambahan gangguan kesehatan mental yang serius, seperti gangguan kepribadian, gangguan perasaan, gangguan makan, dan gangguan penyalahgunaan zat, memiliki prognosis yang lebih buruk. Sayangnya memang tidak ada penelitian sistematis jangka panjang yang menelitinya. Beberapa ahli percaya bahwa prognosis pemulihan sangat baik untuk anak-anak. Meskipun pengobatan membutuhkan beberapa tahun, sering pada akhirnya efektif. Walaupun dikembalikan lagi pada faktor pasien dan terapisnya. Secara umum memang diketahui bahwa semakin baik pengobatan, maka semakin baik juga prognosisnya. Pasien mungkin mengalami gangguan dari gejala-gejalanya saat memasuki usia empat puluhan. Stres atau penyalah-gunaan zat juga berperan penting dalam kambuhnya simtom-simtom gangguan ini.
(https://id.m.wikipedia.org/wiki/Gangguan_identitas_disosiatif)



Labels:

Friday, March 20, 2020

20200320

Jumat, 20 Maret

#Hariini gw bangun siang lebih siang lagi, yaitu jam 09.02. Karena gw baru tidur sekitar jam 05.00, artinya gw cm tidur sekitar 4 jam 😌😌😌

Kondisi dunia saat ini sedang khawatir dengan Coronavirus. Gw pun menjaga badan agar tetap fit dan mengisolasi diri di rumah tapi kenapa pola jam tidur gw jadi kacau begini. 🤦🤦🤦

Apakah ini tanda-tanda bahwa gw mulai stres lagi?

Kenapa gw mulai berpikir seperti itu?
1. Pola tidur gw di malam hari mulai tidak teratur
2. Pikiran gw di malam hari juga menjadi aktif
3. Gw merasa malas untuk beraktivitas
4. Nafsu makan juga mulai berkurang
5. Waktu di siang hari, sebagian besar gw gunakan untuk tidur. Tapi tidak dapat tidur, hanya berbaring di tempat tidur dan pikiran juga cukup aktif
6. Ingatan tentang peristiwa 24 Februari 2019 mulai datang sedikit demi sedikit
7. Perasaan marah dan benci pun kembali datang

Semoga semua ini akan berlalu...

This too will pass 🙏🙏🙏

https://quotefancy.com/quote/18173/Eckhart-Tolle-This-too-will-pass

#hariini #cukupsampaidisini #qmo


Thursday, March 19, 2020

20200319

Kamis, 19 Maret

#Hariini gw bangun lebih awal beberapa menit daripada kemarin. 😅😅😅

Entah kenapa hari ini bisa bangun siang lagi. Sepertinya semalam gw tidak tidur lewat tengah malam dan kualitas tidurnya cukup baik. 🤔🤔🤔

Entahlah 🤷🤷🤷

Kegiatan gw pun masih sama seperti sebelumnya. Bangun tidur, lalu masak, lalu masuk kamar lagi, dan keluar kamar saat jam makan siang.

Setelah jam makan siang, gw utak-atik tanaman sebentar lalu masuk kamar lagi sampai sore. Lalu lanjut bersih-bersih rumah dan mandi. Terakhir pegang ponsel 😅😅😅

Entah akan berapa lama gw akan melakukan rutinitas seperti ini. 😥😥😥

https://images.app.goo.gl/3DUoxE3QRWbwGDgR8

#hariini #cukupsampaidisini #qmo